Rekomendasi Tempat Wisata di Jawa Barat yang Bisa Anda Kunjungi Bersama Keluarga

Jawa Barat merupakan salah satu provinsi di Indonesia dengan keberagaman destinasi wisata yang populer dan menjadi favorit para wisatawan lokal maupun mancanegara.

Terutama untuk anda yang menyukai destinasi wisata yang menyuguhkan pemandangan alam yang sangat indah, anda bisa menemukannya di Jawa Barat.

Untuk anda yang tinggal di Jakarta, pergi liburan ke Bandung menjadi perjalanan yang sepadan. Dengan jarak yang tidak terlalu jauh jika dibandingkan kota-kota yang lainnya, Jawa Barat akan menyuguhkan pemandangan alam yang sejuk dan menenangkan yang jarang anda temukan di Jakarta.

Sangat sepadan untuk anda yang sehari-harinya sibuk dengan penatnya pekerjaan dan hiruk pikuk lalu lintas ibukota, pasti anda membutuhkan waktu beberapa hari untuk menenangkan diri.

Tertarik untuk merencanakan liburan ke Jawa Barat? Anda bisa membeli tiket bus Damri di Traveloka untuk menjadi akomodasi keberangkatan anda. Dengan cara yang praktis dan mudah, maka anda segera mendapatkan liburan impian anda di Jawa Barat.

Berikut ini adalah rekomendasi tempat wisata di Jawa Barat

yang bisa anda kunjungi ketika liburan bersama keluarga. Simak ulasan selengkapnya!

1. Taman Safari Bogor

Taman Safari Bogor merupakan kebun binatang terbesar di Indonesia yang berada di Cisarua, Bogor. Taman Safari Bogor merupakan salah satu kebun binatang terpopuler di Indonesia.

Berbagai aktivitas bisa anda lakukan di kebun binatang ini. Uniknya, hewan-hewan di kebun binatang yang satu ini dibiarkan berkeliaran.

Anda bisa melihatnya secara langsung, namun anda tidak diperbolehkan untuk turun dari mobil. Jadi, anda bisa melihat dan memberi makan para hewan melalui jendela mobil saja.

Banyak hewan yang bisa anda lihat secara langsung di Taman Safari Bogor, seperti panda, harimau, jerapah, gajah dan masih banyak lagi. Kebun binatang sangatlah cocok untuk anda kunjungi bersama keluarga anda.

2. Pantai Pelabuhan Ratu

Pantai Pelabuhan Ratu merupakan salah satu wisata pantai yang berlokasi di Sukabumi. Menjadi salah satu pantai yang ada di Jawa Barat, tentunya tempat ini wajib dikunjungi ketika anda dan keluarga sedang liburan di Jawa Barat. Pantai ini menyuguhkan pemandangan pantai dan laut yang indah.

Perpaduan antara pantai curam dan terjal, dan juga bebatuan besar membuat pantai ini terlihat sangat eksotis. Namun, pantai ini tidak disarankan untuk berenang karena pantai ini berbatasan dengan Samudera Hindia sehingga memiliki hempasan ombak yang sangat kuat.

3. Kawah Putih Ciwidey

Kawah Putih Ciwidey merupakan salah satu destinasi wisata alam di Jawa Barat. Anda perlu menempuh perjalanan sekitar 2 jam lamanya dari pusat kota Bandung untuk mencapai lokasi Kawah Putih ini.

Kawah Putih Ciwidey menyuguhkan panorama alam yang tak biasa. Kawah putih yang dikelilingi bukit-bukit kapur dan terdapat danau dengan air yang berwarna putih kebiruan yang terlihat kontras dan sangat cantik.

Air di danau ini mengandung belerang, dan bisa berubah warna tergantung suhu, cuaca dan kandungan gas belerang. Suasana alam sekitar yang cantik membuat anda wajib untuk berkunjung dan berfoto sepuasnya di tempat ini.

4. Green Canyon

Liburan ke daerah Jawa Barat, anda bisa berkunjung ke Pangandaran. Disana terdapat destinasi wisata yang menyuguhkan ngarai dengan aliran arus sungai yang dikelilingi oleh tebing-tebing tinggi.

Nama tempatnya adalah Green Canyon. Sekilas seperti wisata alam di luar negeri, anda bisa menemukannya di Jawa Barat. Di Green Canyon ini, anda bisa menyusuri sungai Cijulang yang mengalir sepanjang 3 km di bawahnya dengan melakukan body rafting.

Untuk anda para pecinta alam dan menyukai aktivitas ekstrim, anda wajib untuk melakukan body rafting di Green Canyon ini. Terdengar sangat asyik, bukan?

5. Tangkuban Parahu

Pernahkah anda mendengar legenda rakyat tentang si Sangkuriang? Konon, tempat wisata yang satu ini memang ada kaitannya dengan legenda tersebut.

Gunung Tangkuban Parahu merupakan salah satu gunung yang ada di Jawa Barat. Untuk sampai ke tujuan, anda perlu menempuh jarak sekitar 20 km ke arah utara kota Bandung. Daya tarik utamanya adalah gunung ini terlihat memiliki bentuk seperti perahu yang terbalik. Sesuai dengan legenda rakyat Sangkuriang yang mana ceritanya adalah Sangkuriang menendang sebuah perahu hingga terbalik dan lama-kelamaan menjadi sebuah gunung.

Di balik cerita tersebut, ternyata Gunung Tangkuban Parahu menyuguhkan pesona alam yang indah dan tentunya wajib untuk anda kunjungi.

6. Stone Garden

Stone Garden merupakan tempat wisata yang menyuguhkan pesona alam bukit dengan bebatuan unik yang sangat indah.

Stone Garden berlokasi di Gunung Masigit, Padalarang. Tempat ini wajib untuk didatangi di pagi atau sore hari karena akan memberikan pemandangan yang lebih indah.

Sangat cocok untuk anda yang menyukai pemandangan alam dengan suasana matahari terbit dan terbenam. Selain itu, terdapat hamparan rumput hijau dan juga langit biru yang cerah melengkapi keindahan di sekitar Stone Garden.

Selain memiliki pemandangan alam yang unik dan eksotis, Stone Garden ini juga seringkali dijadikan tempat foto prewedding karena memiliki suasana alam yang romantis.

Penutup

Itu dia rekomendasi berbagai tempat wisata untuk anda yang berencana liburan bersama keluarga anda di daerah Jawa Barat. Segera rencanakan liburan anda bersama keluarga dengan membooking segala akomodasi liburan di Traveloka!

Salam Sugar

Tinggalkan komentar